Warga Kota Lubuklinggau, Sumatera Selatan, bernama Dini Naviah (22), ditemukan tewas di jalan bypass, Kota Bukittinggi, Sumatera Barat. Penemuan mayat laki-laki itu pun sempat membuat warga setempat geger.
Mayat tersebut ditemukan di Jalan By Pass Aur Kuning, Kota Bukittinggi, Sumatera Barat pada Jumat (18/4/2025) malam.
Diketahui mayat tersebut ditemukan oleh warga dalam posisi tengkurap di pinggir jalan. Saat itu korban mengenakan kaos biru dan celana panjang hitam. Kemudian mayat tersebut dibawa pihak kepolisian ke RSUD dr Achmad Muchtar Bukittinggi untuk dilakukan pemeriksaan.
Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Kota Lubuklinggau Hasan Andriyana membenarkan jika mayat yang ditemukan di Bukittinggi tersebut merupakan warga Lubuklinggau.
“Setelah mendapatkan informasi itu pada Sabtu (19/4/2025), kita langsung telusuri keluarganya. Setelah dihubungi, keluarganya pun membenarkan jika korban merupakan warga Kelurahan Tapak Lebar, Kecamatan Lubuklinggau Barat II,” katanya, Minggu (20/4/2025).
Berdasarkan keterangan pihak keluarga korban, Hasan mengatakan jika korban merupakan orang dengan gangguan jiwa (ODGJ). Korban bahkan sudah sempat diobati di Pulau Jawa namun sempat kabur.
“Pihak keluarga juga mengaku jika korban merupakan ODGJ. Saat di Jawa itu korban sempat kabur, namun berhasil ditemukan dan dibawa oleh keluarganya ke kebun mereka. Ternyata dia kabur lagi lebih kurang dua tahun dan pas ditemukan sudah meninggal dunia,” ungkapnya.
Hasan mengatakan korban meninggal akibat sakit dan pihak keluarga pun meminta agar korban dikuburkan di Bukittinggi.
“Karena ODGJ, kemungkinan korban meninggal dunia dikarenakan sakit. Setelah kita sampaikan ke pihak keluarga, mereka minta kita agar menyampaikan ke pihak Dinsos Bukittinggi menguburkan korban di sana. Pihak keluarga juga sudah mengikhlaskan dan tidak ingin dilakukan otopsi terhadap korban,” jelasnya.
Hasan mengungkapkan permohonan tersebut pun disetujui oleh pihak Dinsos Bukittinggi dan kini korban sudah dimakamkan pada Minggu (20/4/2025) siang hari.