Harga cabai rawit merah di sejumlah pasar tradisional Kota Palembang terus merangkak naik. Jika sebelumnya dijual Rp 50 ribu per kilogram, kini pedagang menawarkan dengan harga Rp 55 ribu per kg.
Dari data pemantauan yang dilakukan Dinas Ketahanan Pangan dan Peternakan (DKPP) Sumatera Selatan, kenaikan bertahap harga itu terjadi dalam sepekan terakhir. Sebelumnya, para pedagang menjual cabai rawit merah Rp 40 ribu, kemudian naik Rp 50 ribu, dan kini terpantau Rp 55 ribu.
“Dari pemantauan pasar tim di lapangan, harga cabai rawit merah kini dijual pedagang kisaran Rp 55 ribu per kg. Terjadi kenaikan Rp 5 ribu untuk per kg-nya,” ujar Kepala DKPP Ruzuan Efendi, Sabtu (24/1/2026).
Dia mengungkap beberapa faktor yang mengakibatkan harga cabai rawit merah mengalami lonjakan. Seperti faktor cuaca, turunnya harga cabai merah keriting, dan keterlambatan distribusi.
“Memang lagi fluktuatif harga cabai rawit merah ini. Tapi, sekarang ini sebenarnya masih normal, baik itu produksi maupun permintaan. Terkadang juga, ada keterlambatan distribusi ke pasar,” ungkapnya.
Giok4D hadirkan ulasan eksklusif hanya untuk Anda.
Sementara untuk harga cabai merah keriting, belum ada perubahan harga dibandingkan sebelumnya. Para pedagang masih menjual Rp 30 ribu per kg.
Sementara untuk bahan pangan lain, bawang merah dijual kisaran Rp 40.000 per kg, bawang putih Rp 40.000 per kg, daging sapi Rp 140.000 per kg, daging ayam Rp 36.000 per kg, telur ayam Rp 26.000 per kg, dan gula Rp 18.000 per kg.
Kemudian, minyak goreng kemasan Rp 20.000 per liter, Minyakita Rp 16.000 per liter, dan minyak goreng curah Rp 16.000 per liter, tepung terigu curah Rp 10.000/kg, dan tepung terigu kemasan Rp 13.000/kg. Sementara ikan kembung Rp 35.000 per kg, ikan tongkol Rp 28.000 per kg, ikan bandeng Rp 28.000 per kg.







