Sebanyak 227 orang Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) tenaga teknis, kesehatan, dan guru Formasi Tahun 2024 di Kota Lubuklinggau dilantik hari ini. Selain itu, ada 4 calon pegawai negeri sipil (CPNS) yang juga dilantik.
SK PPPK dan CPNS diserahkan langsung oleh Wali Kota Lubuklinggau Rachmat Hidayat di Gedung Kesenian Pemkot Lubuklinggau, Kelurahan Watas Lubuk Durian, Kecamatan Lubuklinggau Barat I, Lubuklinggau, Sumatera Selatan pada Rabu (23/4/2025).
Usai melantik para PPPK dan CPNS tersebut, Rachmat mengucapkan selamat kepada para pegawai yang sudah dilantik, mengingat sudah ada yang mengabdi sebagai honorer selama 20 tahun lebih.
“Momentum hari ini merupakan perjuangan teman-teman honor yang sudah lama di Pemkot Lubuklinggau dan bahkan ada yang sudah belasan dan 20 tahunan hingga hari ini momentum pelantikan terlaksana,” katanya, Rabu (23/4/2025).
Rachmat juga mengingatkan kepada para PPPK dan CPNS untuk mengutamakan pelayan masyarakat setelah dilantik hari ini.
“Kami imbau kepada semuanya yang sudah dilantik untuk mengutamakan pelayanan kepada masyarakat Lubuklinggau, khususnya di pelayanan publik sehingga bisa mewujudkan Linggau juara,” tegasnya.
Rachmat mengatakan pihak Pemkot Lubuklinggau juga akan menyikapi para R3 (P3K paruh waktu) yang belum dilantik.
“PR-nya kan habis ini P3K paruh waktu. Kalau P3K paruh waktu ini kan masih diperjuangkan yang artinya ini kan program pemerintah pusat. Kita pemerintah daerah sebagai perpanjangan tangan melaksanakan apa yang menjadi peraturan pemerintah pusat dan kita berdoa agar perjuangan kawan-kawan R3 sama seperti hari ini dan dapat dilantik serta dibayar penuh waktu,” ungkapnya.