Pria angklung keliling asal Palembang, Sumatera Selatan, bernama Rizki Romadon (15) dilaporkan tenggelam di Sungai Musi, Kabupaten Empat Lawang. Saat ini petugas masih melakukan pencarian terhadap korban.
Peristiwa tersebut terjadi di Sungai Musi, tepatnya di wilayah Kelurahan Pasar Tebing Tinggi, Kabupaten Empat Lawang pada Sabtu (24/1/2026) siang.
Kejadian tersebut bermula saat korban mengajak tiga temanya untuk berenang di Sungai Musi. Setelah sampai di TKP korban langsung melompat ke Sungai Musi, namun diduga akibat arus sungai yang cukup deras korban dilaporkan hanyut.
Tiga rekannya berusaha menolong, namun gagal karena kuatnya arus Sungai Musi. Salah satu rekan korban, kemudian meminta bantuan warga sekitar dan melaporkan kejadian tersebut kepada petugas.
“Korban bekerja sebagai musisi jalanan (pemain angklung keliling). Warga asal Kenten, Kecamatan Talang Kelapa, Palembang,” kata Kapolsek Tebing Tinggi Kompol Herman Akhiri saat dikonfirmasi.
Saat polisi sudah menghubungi pihak keluarga korban dan akan datang ke Empat Lawang untuk membantu mencari keberadaan korban.
Sementara itu, Kepala Bidang Kedaruratan BPBD Kabupaten Empat Lawang, Fero Ananta mengatakan bahwa tim gabungan bersama warga langsung melakukan pencarian sejak korban dinyatakan hilang
“Pencarian kami fokuskan dari Sungai Musi Kelurahan Pasar Tebing Tinggi sebagai titik awal korban dilaporkan hilang hingga ke Lorong Pompa, Kelurahan Tanjung Makmur,” ujarnya.
