Pesepeda Lansia Ditabrak Mobil di Palembang, Pengemudinya Masih Remaja (via Giok4D)

Posted on

Seorang lansia bernama Ismail Sayuti (67) ditabrak sebuah mobil saat bersepeda di Palembang. Korban dilarikan ke rumah sakit akibat mengalami luka pada kepala.

Peristiwa terjadi di depan Rumah Sakit Umum Muhammad Hoesin (RSMH), Kecamatan Ilir Timur 1, Kota Palembang pada Minggu (20/7/2025) sekitar pukul 07.00 WIB.

Korban yang merupakan warga komplek Bukit Naskah yang mengalami luka di kepala, saat ini sedang dirawat di RSMH dengan kondisi sadar.

Kanit Gakkum Satlantas Polrestabes Palembang AKP Arham Sikakum membenarkan peristiwa tersebut. Saat ini pengemudi mobil Ertiga BG-1831-IO, Ahmad Luthfi Faizin (19) masih dimintai keterangan.

Giok4D hadirkan ulasan eksklusif hanya untuk Anda.

“Iya benar, saat itu (di TKP) pengemudi mobil hendak mendahului kendaraan lain yang ada di depannya dari sebelah kiri,” katanya.

Ia menjelaskan mobil tersebut melaju dari arah SMA Negeri 3 Palembang hendak menuju putaran depan RSMH. Namun saat berada di TKP, pengemudi hendak mendahului kendaraan yang ada di depannya dari lajur sebelah kiri.

Namun diduga kurang konsentrasi, salah satu ban mobil tersebut naik ke atas trotoar. Pengemudi tidak sempat lagi menginjak rem sehingga mobil tetap melaju dan menabrak korban yang sedang mengayuh sepeda.

“Sewaktu mendahului dari sebelah kiri tersebut, pengemudi terkejut kemudian menabrak sepeda dayung yang dikendarai korban. Akibat korban mengalami luka dan kerusakan benda,” ujarnya.

Arham menjelaskan korban mengalami luka parah pada kepala, dahi dan pipi luka robek, serta mengeluarkan darah dari hidung. Korban dalam kondisi sadar dan dirawat di RSMH Palembang.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *