Sepeda motor milik marbot masjid di Palembang, Sumatera Selatan (Sumsel) dicuri. Aksi pelaku sempat terekam CCTV.
Aksi pencurian sepeda motor itu terjadi di Masjid Ar-Razzaq Jalan Dr Hakim, Kecamatan Ilir Timur (IT) I Palembang, pada Rabu (16/4/2025) sekitar pukul 05.00 WIB, saat korban sedang menjadi imam masjid. Dalam rekaman CCTV terlihat dua pelaku sedang mendorong motor curian jenis BeAt BG-3264-KAT warna silver, motor tersebut milik Arif Febriansyah (25) warga Kayuagung.
Dalam rekaman CCTV juga terlihat kedua pelaku berbagi tugas. Satu pelaku memantau CCTV dan satu pelaku yang mengeksekusi sepeda motor korban dan motor keluar dari parkiran Masjid.
“Ketahuan sepeda motor hilang sekitar pukul 07.00 WIB saat korban akan beraktivitas,” ujar teman korban, Ahmad, Sabtu (19/4/2025).
Menurut Ahmad, sebelum mengetahui sepeda motor milik rekannya hilang, korban sedang melaksanakan salat subuh dan bertindak sebagai imam. Korban tidak menyadari bahwa sepeda motornya sudah dicuri, sebab tidak terdengar suara mesin motor yang dinyalakan.
“Korban sadar sepeda motornya hilang saat pukul 07.00 WIB waktu mau beraktivitas, usai beristirahat. Dia melihat sepeda motor sudah tidak ada lagi. Saat cek CCTV masjid ternyata sepeda motornya sudah dicuri,” katanya.
Ahmad menduga sepeda motor korban sebelumnya sudah diincar pelaku. Dan diduga pelakunya sama seperti waktu bulan puasa saat akan mencuri sepeda motor ustad yang akan menjadi imam dan penceramah di masjid Ar-Razzaq.
“Kami menduga motornya sudah diincar. Uaai kejadian korban audh melaporkan kejadian tersebut ke Polsek IT I,” ujarnya.