Gubernur Sumatera Selatan Herman Deru menyebut jumlah pengusaha di wilayahnya mencapai 600 ribu orang. Pihaknya ingin menciptakan 100 ribu sultan muda’ agar jumlah pengusaha dan wirausaha di Sumsel bertambah.
“Di Sumsel ini ada sekitar 600 ribu pengusaha. Target kita 100 ribu Sultan Muda bukan sekadar angka, tapi nyata,” ujar Deru saat meresmikan Sultan Muda Sumsel Center (SMSC), Jumat (17/5/2025)
Dia meminta organisasi mitra juga ikut membantu dalam penciptaan pengusaha seperti Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI), Indonesia Council Small Business (ICSB), Kamar Dagang Indonesia (Kadin) dan lainnya. Sehingga, pembentukan SMSC bisa menjadi langkah nyata merealisasikan program 100 ribu sultan muda tersebut.
“Saya harap HIPMI, ICSB, dan Kadin bisa mengagendakan pertemuan rutin, bukan hanya saat peresmian ini saja,” katanya.
Katanya, SMSC akan menjadi pusat berkumpulnya anak-anak muda. Dia tidak ingin generasi muda bercita-cita hanya menjadi ASN sajam
“Saya harapkan juga mereka tidak hanya bercita-cita menjadi ASN, tapi juga berani menembus pasar dan bersaing secara global,” ungkapnya.
SMSC itu, dirancang sebagai pusat inovasi kewirausahaan yang menyediakan fasilitas pelatihan, pendampingan, hingga akses permodalan bagi calon pengusaha muda. SMSC berada di Kantor OJK Sumsel.
“Tempat ini bukan hanya menjadi sarana edukasi keuangan, tetapi juga wadah sinergi antar-pelaku usaha muda,” jelasnya.
Deru juga berharap mereka yang menjadi Sultan Muda mengurus nomor induk berusaha (NIB) sebagai langkah awal mewujudkan usaha yang legal dan tertib administrasi. Pembentukan wirausaha ini juga untuk membuka lapangan kerja baru, mendorong pertumbuhan ekonomi daerah, dan motor penggerak perubahan.
“Ini adalah gerakan besar, lompatan strategis untuk menyiapkan generasi muda yang mandiri, inovatif, dan berdaya saing global,” ujarnya.
Kepala OJK Sumsel-Babel Arifin Susanto mengatakan OJK telah menggelar gerakan nasional cerdas keuangan (Gencarkan) serta kegiatan Youngpreneur Summit 2025, yang sejalan dengan misi mencetak 100 ribu Sultan Muda.
“Program ini merupakan implementasi Asta Cita Presiden Prabowo dalam menciptakan lapangan kerja. Karena itu, kami dukung penuh melalui SMSC di OJK,” ungkapnya.